Home / Musi Rawas

Sabtu, 27 Februari 2021 - 15:20 WIB

Tuntas Laksanakan Pilkada, KPU Mura Gelar Tasyakuran dan Doa Bersama

MUSI RAWAS, Silpos – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Musi Rawas (Mura), menggelar Tasyakuran dan Doa bersama atas selesainya tahapan pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Musi Rawas tahun 2020, Sabtu (27/2/2021) di halaman KPU Musi Rawas.

Beragam kegiatan dilangsungkan, mulai dari penyerahan santunan anak yatim piatu, tahlil bersama mendoakan almarhuma Kelly Mariana, Ketua KPU Sumsel yang telah berpulang ke rahmatullah.

Ketua KPU Mura Anasta Tias mengatakan, dengan rasa syukur telah terselengaranya pemilihan bupati dan wakil bupati, ditandai dengan telah dilantiknya Hj. Ratna Mahmud dan Hj. Suwarti menjadi Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas priode 2021-2026

“Tasyakuran dan doa bersama kami ambil, sebagai rasa syukur telah selesainya Pilbup yang mana ditandai dengan dilantiknya bupati dan wakil bupati terpilih. Adapun, secara utuh pilbup terlaksana dengan baik,” ujar Anasta.

Baca Juga :  Personil Polres Musi Rawas Pasang Spanduk Prokes di Rumah Masing-masing

Disebutkan Anas, berlangsungnya tasyakuran dan doa bersama merupakan kegiatan yang dilangsungkan kerjasama Forum Wartawan Peduli (Forwali) Musi Rawas. Harapan kedepan, semua kegiatan KPU Mura terlaksana lebih sukses lagi.

“Begitupun, dalam momentum besar ini, kita pun sempatkan tahlil baca yasin mengenang telah berpulang ibu Hj. Kelly Mariana selaku Ketua KPU Sumsel,” ungkapnya

Kegiatan ini menghadirkan Kiyai Imam Asfali dengan tausyiah nya yang mencerahkan dan penampilan Hardrop Irman Salam Waringin dengan lantunan ayat suci alqur’an.

Baca Juga :  Bupati dan Kapolres Musi Rawas Terima Penghargaan Sahabat Pers

Adapun, untuk kegiatan lainnya KPU Mura berikan apresiasi kepada seluruh isntansi turut mensukseskan terselengaranya pilkada.

“Kegiatan berbagi kita serahkan santunan, kepada adik-adik kita yatim piatu panti asuhan. Kemudian, tak lupa juga apresiasi berupa penghargaan kepada 59 istansi yang turut menyukseskan pemilihan Bupati Wakil Bupati Mura, yang alhamdulilah zero konflik,” tukasnya.

Hadir langsung dalam Tasyakuran dan Doa Bersama ini, Ketua KPU Mura Anasta Tias didamping jajaran komisioner, perwakilan Dandim 0406, Kapolsek Muara Beliti, perwakilan Kejari Lubuklinggau, Sekretaris DPRD Mura, Kemenag, Sekcam Muara Beliti, Ketua PWI Mura, Ketua Forwali Mura serta insan pers Musi Rawas.

Penulis : Nurdin
Editor   : Jhuan

Share :

Baca Juga

Musi Rawas

Satu-Satunya Di Sumsel, Musi Rawas PPKM Turun Level 1 *Bupati Ratna Mahmud : Terima Kasih Masyarakat, Tetap Patuhi Protkes Ikuti Vaksinasi

Musi Rawas

Kunker Di Musi Rawas, Kapolda Sumsel Bantu Sembako Warga STL Terawas Terdampak Covid 19

Musi Rawas

Kapolres Mura AKBP Achmad Gusti Hartono Tatap Muka Bersama Warga Taba Gindo *Berikan Bantuan, Himbau Tetap Jaga Protkes Ajak Warga Ikut Vaksin

Hukum & Kriminal

Boron Satu Tahun Lebih, Sahid DPO Curnamor Diringkus Team Landak

Musi Rawas

Bhabinkamtibmas Polsek BTS Ulu Edukasi Pelajar SMP Negeri

Musi Rawas

AKP Polin E A Pakpahan Jabat Kabag Ops Polres Mura

Musi Rawas

Kampung Tangguh Anti Narkoba di Desa Pedang Diresmikan

Musi Rawas

Kapolres Musi Rawas Tanda Tangani Surat Perlindungan Hukum untuk Anggota PGRI